Pijar Band – Pijar adalah band asal kota Medan yang beraliran Pop Alternative. Terbentuk pada 14 Mei 2013 dan beranggotakan empat orang, yaitu Alfredo (vocal & guitar), Ican (guitar lead), Lizam (bass) dan Aul (drum).
Band ini mengonsepkan musisi seperti Franz Ferdinand, The Cure, New Order, dan Mew sebagai influens mereka dalam bermusik.
Sebagai salah satu band yang juga menjadi bagian dari Panggung Indie Medan (PIM), Pijar telah banyak menunjukkan aksi bermusik mereka dengan membawakan single-single ciptaan mereka sendiri seperti Cinta Remaja dan Tanda Tanya, maupun cover’an dari hits-hits musisi papan atas lainnya. Walaupun terbilang masih baru, sudah banyak acara yang pernah diisi oleh Pijar antara lain Acreation 2013 dan 2014, peresmian tongkrongan anak muda Medan, HUT TVRI Sumut ke 43, opening beberapa artis ibukota, dan masih banyak lagi.
Dalam waktu dekat ini, Pijar akan merilis mini album/EP mereka yang nantinya pada 25 Januari 2014 akan dilaunchingkan di Radio Kiss FM Medan. Launcing EP yang berjudul “The Sound of Youth” ini juga akan diisi oleh beberapa musisi-musisi kota Medan.
Find us more on:
Twitter : @pijarmusic
Facebook : Pijar-Ican Pane
Soundcloud : https://soundcloud.com/pijarmusic
Reverbnation : reverbnation.com/pijar12
MySpace : https://myspace.com/pijar.music
Youtube : Pijar-ican pane
CP:
081265599115 (Ican)
083199383161 (Lizam)
Kepada seluruh penikmat musik di manapun, Pijar berharap dapat diterima kehadirannya oleh masyarakat, terutama teman-teman di kota Medan. Mampu bertahan serta menghasilkan karya-karya yang jauh lebih baik. Dan mampu menembus pasar nasional. Sekian! Pijar Band.