
Pekan Raya Sumatera Utara 2016 sejatinya adalah pertunjukan kesenian dimana menampilkan seluruh kebudayaan yang ada di Sumut. Selama satu bulan acara ini berlangsung, panitia penyelenggara acara menambah keseruan acara dengan mengundang musisi-musisi ternama asal Ibukota disetiap akhir pekan, yang pastinya akan meramaikan event tahunan ini.
Kemeriahan dari Pekan Raya ini sudah pasti menajadi incaran masyarakat Medan. Kalau ada artis yang berhadir, dipastikan Lokasi ini berubah drastic menjadi tumpukan orang yang berbondong-bondong dan memenuhi lokasi panggung utama PRSU.
Selains sarana hiburan, PRSU juga mengedukasi masyarakat terhadap kebudayaan nusantara yang lebih representative. Karena masyarakat dapat mengetahui dan melihat secara langsung berbagai hal seperti tarian, pakaian adat dan budaya-budaya lokal lainnya.
Terhitung sejak tanggal 19 Maret sampai dengan 17 April setidaknya ada sepuluh artis yang akan mengisi malam di new PRSU. Diantaranya adalah :
Sabtu, 19 Maret 2016 : Dygta
Minggu, 20 Maret 2016 : Andra And The Backbone
Sabtu, 26 Maret 2016 : Drive
Minggu, 27 Maret 2016 : Fade 2 Black
Sabtu, 2 April 2016 : judika
Minggu. 3 April 2016 : Mocca
Sabtu, 9 April 2016 : Melinda
Minggu, 10 April 2016 : Steven Jam
Sabtu, 16 April 2016 : DJ Ay Claudia
Minggu, 17 April 2016 : Kikan Kotak
Pastikan kamu untuk tidak melewatkan penampilan mereka disetiap Sabtu dan Minggunya, ajak teman-teman untuk meramaikan serta menyemarakkan Pekan Raya Sumatera Utara tahun 2016. Karena selain jadi ajang kongkow bersama teman, hal ini juga menambah edukasi yang berguna bagi konkawan Cerita Medan kedepannya. Penampilan musisi-musisi dan artis Ibukota juga menjadi ajang meet and great bagi konkawan yang termasuk dalam fans musisi dan artis tersebut.***(CM-03/Rio Khairuman)